Halo, Flimty Amy! Pernahkan kalian mendengar makan tinggi protein bisa bikin gemuk? Sebenarnya bagaimana sih faktanya! Yuk simak bersama!
Makanan sumber protein mempunyai peran penting di dalam tubuh, sama halnya dengan energi, lemak dan karbohidrat maka kita dituntut untuk dapat memenuhi asupan protein setiap hari sesuai dengan kebutuhan. Faktanya, asupan protein memang banyak dibutuhkan oleh tubuh, karena protein berfungsi untuk membentuk jaringan dan menambah massa otot. Walaupun protein dibutuhkan dalam jumlah banyak, tetapi tetap ada aturan dan jumlah asupan protein yang harus dipenuhi setiap hari, dan untuk jumlahnya setiap orang berbeda.
Makanan sumber protein di dalam tubuh akan dicerna dan dipecah menjadi asam amino. Saat seseorang mengonsumsi makanan tinggi protein dan tidak adanya aktivitas yang membutuhkan protein tambahan, seperti: olahraga dan aktivitas fisik lainnya, maka protein tersebut akan disimpan di dalam tubuh. Protein yang berlebih dapat berubah menjadi glukosa dalam darah dan akan bergabung dengan glukosa yang dihasilkan dari pemecahan karbohidrat. Sehingga kadar glukosa darah akan meningkat, di dalam tubuh hormon insulin akan mengubah glukosa tersebut menjadi asam lemak. Apabila jumlah asam lemak di dalam tubuh berlebih maka akan diubah menjadi lemak tubuh atau trigliserida.
Kadar trigliserida yang tinggi di dalam tubuh dapat berbahaya bagi kesehatan. Selain itu, juga dapat menyumbang menambahkan lipatan-lipatan lemak di dalam tubuh.
Kesimpulannya adalah makanan sumber protein yang di makan secara berlebih juga dapat meningkatkan massa lemak tubuh sehingga apabila dilakukan secara terus-menerus dalam jangka waktu yang lama maka akan menyebabkan peningkatkan berat badan. Jadi pernyataan makan protein berlebih bisa bikin gemuk adalah FAKTA.
Kelebihan asupan protein juga tidak baik untuk kesehatan karena dapat menimbulkan beberapa gangguan kesehatan akibat kelebihan protein dalam tubuh, yaitu: merusak ginjal, risiko penyakit jantung, osteoporosis, dehidrasi, dan sebagainya.
Berdasarkan penjelasan di atas, disarankan bagi semua Flimty Army untuk dapat mengonsumsi makanan sumber protein sesuai dengan kebutuhan, dan Flimty Army juga perlu mengonsumsi makanan lain yang beranekaragam dan dapat memenuhi gizi seimbang, dimana terdapat karbohidrat, protein, lemak, energi, vitamin, dan mineral yang sangat dibutuhkan oleh tubuh. Selain itu, untuk menghindari terjadinya penumpukan zat gizi berlebih di dalam tubuh maka perlu diimbangi dengan olahraga yang rutin minimal 30 menit/hari. Semoga bermanfaat. (Yunita Tri Fatma Sari, S.Gz, RD)